fhany's blogsphere

not perfect, but limited edition ! Always try to be incredible !!!

Kanker Disebabkan Banyak Begadang?

Jangan Anda remehkan mengurangi jam tidur malam atau bergadang, hal ini menyebabkan ancaman penyakit yang serius. Dan, benarkah jam tidur bisa diganti dengan tidur siang?

Jika Anda sudah menjalani pola makan sehat dan rutin berolahraga, tapi dokter menemukan beberapa penyakit serius di tubuh Anda, bisa jadi pola tidur Anda yang menjadi pangkal permasalahan.

Menurut dr. Andreas Prasadja RPSGT. , Praktisi Kesehatan Tidur dari RS Mitra Keluarga Kemayoran , begadang merupakan aktivitas di mana seseorang sengaja mengurangi jam tidurnya.

“Berbeda dengan insomnia, ya. Kadang orang sering menyamakannya dengan insomnia karena sama-sama berkenaan dengan tidur. Kalau insomnia itu, penyakit kesulitan tidur, mudah terbangun di kala tidur, sulit mempertahankan tidur, atau terbangun dan tak bisa tidur lagi. Aktivitas ini terjadi setiap malam, sehingga menyebabkan aktivitas pengidapnya tergangggu di siang hari,” papar Andreas.

Dampak Negatif

Orang yang terbiasa begadang (kurang tidur), biasanya akan merasakan beberapa dampak seperti:

– Kondisi emosi yang tidak stabil sehingga mudah tersinggung, mudah depresi, sensitif.

– Kemampuan kongnitifnya terganggu sehingga ketelitian, kemampuan analitis, dan kreativitasnya berkurang.

– Sistem syaraf simpatis (sistem syaraf stres) meningkat dan dapat menyebabkan tekanan darah, gula darah, dan napsu makan meningkat juga. Makanya, untuk orang-orang yang sedang dalam program diet atau tidak mau badannya gemuk, dianjurkan untuk tidak begadang.

Gangguan di atas tidak hanya berlaku pada orang dewasa, tapi juga anak-anak. “Banyak orang tua yang berpikir, untuk menjaga kondisi tubuh anaknya tetap sehat yaitu dengan menjaga pola makan anaknya. Sebenarnya, pemikiran ini kurang tepat. Ada baiknya, orang tua juga menjaga jam tidur anak dengan ketat, karena metabolisme tubuh bekerja lebih giat pada saat kita tertidur,” saran Andreas.

Sesuai Usia

Cukupkah meluangkan waktu selama delapan jam untuk tidur? Andreas menuturkan, beda usia, beda pula jumlah kebutuhan jam tidurnya.

Usia di atas 30 tahun butuh sekitar 7-8 jam tidur. Sedangkan usia remaja hingga dewasa muda, 8,5-9,15 jam untuk tidur. Dan, anak SD-SMP butuh 10-11 jam tidur.

Dengan jam tidur yang tepat, prestasi akademis dan kemampuan atletik anak pun akan meningkat. Hal ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan Mary Cash Kadon (pelopor penelitian tidur pada remaja usia sekolah). Katanya, Anak yang tidur cukup memiliki daya tahan tubuh, otot refleks, konsentrasi, dan nilai absensi yang lebih baik.

Ganti dengan Tidur Siang

Anggapan jangan tidur siang supaya tidak begadang di malam hari, memang benar adanya. Namun, bagi orang-orang yang sudah terlanjur begadang, ada baiknya mengganti jam tidur malamnya dengan tidur siang. Lamanya tidur siang bisa disesuaikan dengan kebutuhan biologis.

Hindari juga makanan dan minuman yang mengandung kafein tinggi (kopi, teh, coklat, minuman bersoda, dan minuman berenergi).

Dan, untuk penyuka kopi, ada baiknya Anda mengonsumsi kopi 12 jam sebelum tidur. Selain itu, hindari berolahraga di malam hari, karena itu hanya akan membuat adrenalin (yang memicu semangat otak untuk bekerja) meningkat.

Tubuh pun Punya Jam Piket

Ternyata, organ tubuh kita bekerja tiada henti selama 24 jam agar tubuh tetap sehat dan metabolismenya tertata rapi.

Sistem ini disebut jadwal piket tubuh atau internal body clock (nama lainnya circadian rhyth). Jika ada satu saja organ tubuh yang tidak beroperasi dengan baik, gangguan kesehatan seperti obesitas, diabetes, insomnia, depresi, penyakit jantung hingga kanker bisa terjadi.

Berikut penjelasannya:

Di pagi dan siang, tubuh memerlukan asupan nutrisi yang banyak. Jadi, jangan lewatkan sarapan agar limpa dapat bekerja maksimal mendistribusikan nutrisi untuk diserap tubuh.

Menjelang pukul 1 siang sampai 3 sore, proses regenerasi sel hati terjadi. Di sini hati menangkal penyakit. Hal ini berlangsung hingga 2 jam kemudian sampai pembuangan racun dilakukan. Barulah, dua jam berikutnya, proses pertumbuhan otak dan pembentukan sumsum tulang dilakukan.

Pada pukul 7 hingga 9 malam, jangan mengonsumsi makanan berat namun jangan melewatkan makan malam karena lambung tetap bekerja meski ringan. Jadi pilihlah makanan ringan.

Proses metabolisme tak berhenti sampai di situ dan ini menjelaskan mengapa tidur menjadi sangat penting. Dua jam setelahnya, proses pembuangan racun kembali dilakukan. Sebaiknya kita beristirahat atau tidur untuk mendapatkan hasil yang optimal.

Sekitar pukul 11 malam hingga 1 dini hari, jangan sia-siakan waktu dengan begadang, pasalnya kantung empedu sedang melakukan proses detoks dalam tubuh. Jika Anda memaksa tetap bekerja atau begadang, fungsi jantung akan melemah.

Racun yang dihasilkan proses detoks baru akan dibuang pukul 3 dini hari. Tentunya untuk mendapatkan hasil yang maksimal juga, proses ini harus berlangsung dalam kondisi tidur pulas. Setelahnya hingga pukul 5 pagi, giliran paru-paru membuang racun. Jika paru-paru Anda terganggu, Anda akan terbatuk, bersin-bersin, dan berkeringat di jam itu. Ini artinya, proses pembersihan telah mencapai saluran pernafasan.

Menjelang pagi hari, biasakan diri Anda membuang air besar secara teratur, untuk mengeluarkan sisa makanan yang terdapat di usus besar.

Begadang Vs Kanker

Penelitian Steve Richard yang dilansir The Lancet Oncology (sebuah jurnal kesehatan) menyatakan, adanya hubungan kanker dan begadang. Hal serupa juga diungkapkan David Spiegel, MD., yang meneliti mengenai kebiasaan tidur.

Dua penelitian ini sama-sama menyimpulkan, jika kita tidak memenuhi waktu tidur yang cukup, bisa mengakibatkan ketidakseimbangan hormon yang memengaruhi sistem kekebalan tubuh, khususnya pada perkembangan sel-sel rusak yang seharusnya dihancurkan oleh sel-sel imun.

Penjabarannya seperti ini, metabolisme tubuh meningkat di pagi hari dan menurun pada malam hari. Di saat seseorang “memaksakan diri” tetap terjaga di malam hari, tubuhnya akan memompa darah sebanyak mungkin dan mendorong sistem imun untuk meningkatkan sel-sel kekebalan tubuh seperti sel T (sel limfosit yang terdapat pada sel darah putih) dan CD4 (sel kekebalan tubuh yang terdapat pada sel limfosit).

Jika hal ini dilakukan terus menerus, siklus tubuh yang diatur oleh jam biologis otak (circadian rhythms) akan menjadi terbalik, yaitu dari pagi ke sore menjadi sore ke pagi. Ini memungkinkan kekebalan tubuh menjadi menurun di pagi hari dimana bibit penyakit dan bahan-bahan karsinogenik bertebaran di udara akibat perubahan suhu dan angin. Dan, pada saat itulah sel kanker menggerogoti tubuhnya.

 

source :http://ibuprita.suatuhari.com

Maret 14, 2011 Posted by | kesehatan | 3 Komentar

9 Kesalahan yang Memperlambat Metabolisme

Rata-rata, berat tubuh wanita akan bertambah sekitar 0,75 kg per tahunnya selama usia dewasa. Artinya, jika tidak dijaga, ketika mencapai usia 50 tahun, setidaknya ia akan menambah berat badan sekitar 20 kg. Supaya tidak terjadi, wanita harus bisa menjaga keseimbangan antara hormon, kehilangan massa otot, dan stres yang bisa memperlambat pembakaran kalori dalam tubuhnya. Namun, meski kenaikan berat badan di usia paruh baya tidak bisa dihilangkan sama sekali, tetapi setidaknya bisa diperlambat dengan cara mengatur asupan.

Untuk membantu mengurangi berat tubuh saat usia bertambah, pastikan asupan per waktu makan tidak lebih dari 400 kalori. Kemudian perbaiki asupan dengan menjaga aturan-aturan makan. Berikut hal-hal yang bisa memperlambat metabolisme tubuh dari Dan Benardot, PhD, RD, dari Georgia State University:

1. Kurang makan
Untuk membakar kalori, Anda butuh makanan, tetapi penting agar makanan tersebut tidak diasup berlebihan. Kekurangan makan justru bisa berakibat buruk bagi tubuh. Saat tubuh Anda kekurangan bahan bakar untuk melakukan fungsi biologis dasar (sekitar 1.100 kalori untuk kebanyakan wanita), tubuh akan mengerem metabolisme. Ini juga akan mengakibatkan pemecahan jaringan otot yang dibutuhkan untuk membakar kalori.

Cukupi kebutuhan makan Anda supaya tidak lapar. Sekitar 430 kalori per waktu makan dan diselingi dengan camilan 150 kalori akan cukup menjaga metabolisme tubuh bekerja. Waktu makan yang berselang sekitar 3-4 jam bisa membuat Anda tetap kenyang dan menghindari makan berlebihan di sisa hari.

2. Menghindari kafein
Kafein adalah stimulan sistem saraf pusat, jadi, asupan kopi per hari Anda bisa meningkatkan metabolisme sekitar 5-8 persen, sekitar 174 kalori per hari. Teh seduh panas juga bisa meningkatka sekitar 12 persen metabolisme, begitu menurut sebuah studi yang dilangsungkan di Jepang. Para peneliti percaya zat antioksidan yang terkandung dalam teh bisa mendorong hal tersebut.

3. Karbohidrat putih
Tingkatkan asupan serat dengan mengganti karbohidrat Anda dengan roti gandum utuh, pasta, dan memperbanyak buah serta sayuran. Riset mengatakan, tambahan serat bisa meningkatkan pembakaran lemak sekitar 30 persen. Studi mengungkap bahwa wanita yang mengasup banyak serat memperlambat kenaikan berat badan di usia lanjutnya. Targetkan asupan serat sekitar 25 gram per hari (sekitar 3 porsi buah dan sayur).

4. Air bersuhu ruangan
Periset dari Jerman mengatakan bahwa mengkonsumsi 6 cangkir air dingin per hari (sekitar 1.4 liter) bisa meningkatkan metabolisme dan membakar sekitar 2,5 kg per tahunnya. Peningkatan metabolisme ini bisa jadi karena upaya tubuh untuk mengubah suhu minuman tersebut sesuai dengan suhu tubuh.

5. Makanan terkontaminasi pestisida
Para periset Kanada melaporkan bahwa mereka yang mengkonsumsi makanan yang terkontaminasi polutan dari pestisida, mengalami masalah penurunan berat badan, bisa jadi ini disebabkan karena polutan tersebut memengaruhi proses pembakaran energi dalam tubuh. Riset lain mengatakan bahwa pestisida bisa memicu kenaikan berat badan. Sebaiknya pilih makanan organik.

6. Kekurangan protein
Pastikan protein ada dalam konsumsi Anda sehari-hari. Tubuh butuh protein untuk pembentukan otot. Tambahkan sekitar 3 ons daging bebas lemak, 2 sendok makan kacang, atau 8 ons yogurt rendah lemak ke dalam makanan sehari-hari. Riset mengatakan protein bisa membantu bakar kalori sekitar 35 persen.

7. Kekurangan zat besi
Makanan yang kaya akan zat besi membantu mengedarkan oksigen ke otot. Oksigen dibutuhkan untuk pembakaran lemak. Hingga mencapai kondisi menopause, setiap bulannya perempuan akan kehilangan zat besi lewat siklus menstruasi. Jika tidak mengasup lagi, tubuh bisa kehabisan energi dan metabolisme menurun. Kerang, daging tanpa lemak, kacang-kacangan, sereal yang diperkaya, dan bayam adalah sumber-sumber yang bisa dipertimbangkan.

8. Kekurangan vitamin penting
Vitamin D adalah vitamin yang penting untuk menjaga jaringan otot tetap bekerja. Sayangnya, kita jarang mengasup vitamin ini, padahal per harinya kita butuh sekitar 400 IU. Vitamin ini bisa didapat dari tahu, susu yang diperkaya vitamin D, salmon, sereal, dan telur.

9. Tak cukup susu

Banyak bukti yang mengatakan bahwa kekurangan kalsium bisa menyebabkan tubuh kekurangan kalsium, yang berakibat metabolisme tubuh menurun. Riset mengatakan bahwa mengkonsumsi kalsium lewat susu seperti susu bebas lemak dan yoghurt rendah lemak bisa mengurangi penyerapan lemak dari makanan lain.

source : kompas female

Februari 15, 2011 Posted by | kesehatan, wanita | 1 Komentar

Pasta Gigi Bisa Menyembuhkan Jerawat

Sebagai perempuan Anda tentu sepakat, kita akan melakukan apa saja supaya tetap terlihat cantik. Selama berabad-abad, perempuan sudah mencoba berbagai krim, minyak, pasta, gel, dan lain-lainnya, dengan tingkat keberhasilan yang bervariasi. Banyak pengobatan yang dianggap sebagai ramuan nenek moyang dan diturunkan dari generasi ke generasi. Tetapi sejauh apa sih kita mengetahui efektivitas di balik tradisi perawatan kulit kita? Sering kali nasihat orangtua itu justru hanya menjadi sekadar mitos.

Nah, untuk memisahkan antara mitos dan fakta, Sally Penford, manajer edukasi di The International Dermal Institute, memaparkan sejumlah mitos kecantikan dan menjelaskan apa yang benar.

1. Pasta gigi bisa menyembuhkan jerawat
Benar dan salah
. Pasta gigi biasa tidak akan menyembuhkan jerawat. Tetapi, menurut Penford, ada beberapa jenis pasta gigi yang ternyata memang bisa membantu. Pasta gigi yang mengandung mentol bisa memberikan efek pendinginan yang meredakan peradangan dengan cara mengeringkan jerawat. Tetapi jangan lupa, tindakan menyumbat pori-pori juga akan berisiko.

2. Moisturizer hanya dipakai untuk kulit kering
Salah. Menambahkan kelembaban ke kulit berminyak tampaknya bertentangan, tetapi Penford menekankan bahwa semua jenis kulit membutuhkan kelembaban, bukan hanya kulit kering. Pelembab baik untuk kesehatan kulit Anda karena melindungi kulit dari sinar UV, mencegah keriput, dan melembutkan kulit untuk pengaplikasian make-up. Moisturizer juga tersedia dalam berbagai variasi sesuai jenis kulit, termasuk untuk kulit berminyak.

3. Cokelat membuat kita berjerawat
Salah
. Kita memang perlu menjaga agar asupan gula kita tetap rendah. Namun, jenis kakao yang ditemukan di dalam dark chocolate sebenarnya justru menguntungkan bagi kulit. Sebuah studi mendapati bahwa bubuk cokelat memiliki antioksidan hampir dua kali lipat dari yang ditemukan pada anggur, dan tiga kali lebih banyak daripada teh hijau. Jenis antioksidan ini mudah dimetabolisasi dan berguna di dalam tubuh. Meskipun begitu, Anda tetap tak disarankan mengonsumsi cokelat dalam jumlah terlalu banyak. Bagaimanapun, makanan ini termasuk tinggi kalori.

4. Faktor genetik akan menentukan bagaimana penuaan kulit
Benar dan salah.
Faktor genetik memang memainkan peran dalam proses penuaan kulit, tetapi bukan satu-satunya faktor penentu. Yang benar, faktor-faktor genetik hanya menentukan sekitar 10 persen penuaan kulit, demikian menurut Penford. Sisanya, disebabkan oleh lingkungan kita. Ada berbagai faktor eksternal lain yang memengaruhi cara kulit kita menua. Contohnya, paparan sinar matahari, pola makan yang salah, dan kebiasaan buruk, seperti merokok dan minum minuman alkohol.

5. “Petroleum jelly” baik untuk menumbuhkan bulu mata
Salah
. Petroleum jelly (vaselin atau campuran minyak mineral, parafin, dan mikrokristalin) tidak akan membantu pertumbuhan bulu mata. Justru bahan ini bisa menyebabkan peradangan dan lemak di wajah akibat penimbunan minyak. Jika panjang bulu mata Anda tidak sama, lebih baik Anda mencari produk bulu mata ekstension. Solusi ini akan lebih cepat terlihat hasilnya. Belilah bulu mata palsu yang berkualitas baik.

6. Makanlah ikan berminyak jika kulit Anda kering
Benar
. Ikan kaya akan minyak omega yang baik untuk kulit. Asam lemak omega-3 diperkirakan sangat membantu kesehatan membran-membran sel kita, mengatasi nyeri sendi, dan meningkatkan kemampuan otak. Jenis minyak ini kebanyakan ditemukan dalam ikan berminyak (ikan pelagik), seperti ikan teri, herring, makerel, salmon, atau sarden.

source : kompas female

Februari 15, 2011 Posted by | kesehatan, wanita | Tinggalkan komentar

Bakteri yang Membuat Bahagia

Perubahan suasana hati seseorang biasanya oleh lingkungan seperti masalah keuangan, hari yang buruk dikantor atau kondisi lainnya. Tapi ternyata perubahan ini juga bisa disebabkan oleh mikroorganisme tertentu.

Studi menunjukkan ada bakteri dan parasit yang bisa mengubah kepribadian atau suasana hati seseorang. Beberapa ahli percaya bahwa mikroorganisme ini bisa membuat seseorang menjadi depresi atau justru membuahkan kebahagiaan.

Salah satu teori yang dipercaya oleh para peneliti untuk memperkuat dugaan tersebut adalah bakteri dan parasit mampu mempengaruhi keseimbangan senyawa kimia di otak. Kondisi ini memungkinkan infeksi yang dialami oleh seseorang menyebabkan perubahan suasana hati dan perilaku.

Beberapa bakteri dan parasit yang diketahui bisa mempengaruhi suasana hati seseorang, seperti dikutip dari Dailymail, Selasa (8/2/2011) yaitu:

Parasit yang bisa mengubah perilaku
Toxoplasma gondii merupakan parasit yang bisa ditemukann dalam feses kucing. Sebuah studi menunjukkan sejumlah kecil T.gondii bisa mengubah perilaku seseorang yang rentan dengan parasit ini.

Dr Nicky Boulter, peneliti penyakit menular di Sydney University of Technology menuturkan laki-laki dan perempuan akan memberikan respons yang berbeda terhadap infeksi T.gondii. Laki-laki yang terinfeksi akan menyebabkan berkurangnya perhatian, menurunkan IQ dan cenderung melanggar peraturan atau mengambil risiko, sedangkan jika perempuan yang terinfeksi akan membuatnya menjadi lebih terbuka, ramah dan kacau.

Selain itu, T.gondii juga telah dihubungkan dengan gangguan kejiwaan yang lebih serius seperti skizofrenia dan gangguan bipolar. Kondisi ini kemungkinan karena T.gondii meningkatkan dua senyawa kimia yang ada di otak yaitu dopamin dan glutamat, senyawa kimia ini berhubungan dengan suasana hati (mood) dan interaksi sosial.

Bakteri yang membuat orang menjadi ceria
Peneliti menyelidiki kemampuan bakteri Mycobacterium vaccae yang bisa membuat seseorang menjadi lebih ceria. Hal ini karena bakteri tersebut merangsang salah satu daerah di otak yang terlibat dalam produksi bahan kimia serotonin yang membuat seseorang merasa lebih baik.

“Ini terbilang aneh, karena infeksi biasanya menghasilkan peradangan dan membuat seseorang merasa lebih buruk. Kami berpikir karena M.vaccae bisa meredam inflamasi dan memungkinkan seseorang merasakan efek serotonin,” ujar Graham Rook, profesor mikrobiologi medis di Royal Free and University ­College Medical School, London.

Bakteri ini biasanya ditemukan dalam tanah dan mudah terhirup atau menempel di tangan. Kondisi ini menimbulkan harapan yang bisa mengarah pada bentuk baru obat antidepresan.

Bakteri yang bisa membuat orang sedih
Jika seseorang terkena infeksi serius umumnya ia hanya bisa berada di tempat tidur dan tidak dapat melakukan apa-apa yang dikenal dengan respons peradangan. Kondisi ini akan membuat tubuh mencurahkan energinya untuk melawan infeksi sehingga menyebabkan suasana hati yang sedih dan terlihat seperti depresi.

Infeksi yang terjadi di usus seperti akibat E.coli bisa mempengaruhi otak karena beberapa daerah di otak mengalami perubahan kegiatan terutama dalam hal mengontrol kemauan untuk mengambil risiko. Karenanya kondisi ini biasa diatasi dengan memberikan sejumlah kecil probiotik (bakteri usus baik) yang bisa mempengaruhi bagian otak yang terlibat dalam emosi.

 

sumber DetikHealth

Februari 8, 2011 Posted by | kesehatan, Psikologi | Tinggalkan komentar

Kopi Meningkatkan Kemampuan Otak Wanita

Kini Anda tahu mengapa coffee break pada sore hari memang perlu dilakukan. Penelitian terbaru dari Bristol University menunjukkan bahwa secangkir kopi mampu meningkatkan kemampuan otak perempuan dalam situasi yang stres.

Para peneliti menguji 64 pria dan wanita untuk mengetahui pengaruh kopi pada tubuh ketika Anda sudah dalam kondisi stres, khususnya bila dikonsumsi dalam jumlah yang banyak selama meeting. Studi menemukan bahwa kafein ternyata mampu mendongkrak performa kaum perempuan. Namun, pada kaum pria kafein justru bisa melemahkan memori dan memperlambat proses pembuatan keputusan.

“Pada saat meeting, apalagi ketika harus membuat keputusan, kaum pria biasanya mendominasi. Karena kafein itu minuman yang paling banyak dikonsumsi di dunia, pengaruhnya secara global pasti mengejutkan,” komentar psikolog Dr Lindsay St Claire.

Para partisipan itu sebelumnya dipisahkan dalam dua kelompok sesuai jenis kelaminnya, lalu diberi tugas-tugas. Misalnya, membuat negosiasi, menguji memori, dan bermain puzzle. Separuh dari masing-masing kelompok itu diberi minuman kopi decaf, sedangkan kelompok yang lain mengonsumsi kopi yang biasa.

Nah, dari situ para peneliti menemukan bahwa performa kaum pria dalam uji memori sangat kacau jika mereka mengonsumsi kopi berkafein. Mereka juga membutuhkan rata-rata waktu 20 detik lebih lama untuk menyelesaikan tugas, daripada pria yang minum kopi tanpa kafein. Di lain pihak, perempuan menyelesaikan puzzle 100 detik lebih cepat dengan bantuan secangkir kopi berkafein, demikian seperti dilaporkan Journal of Applied Social Psychology.

Menurut British Coffee Association, orang Inggris rata-rata mengonsumsi 70 juta cangkir kopi dalam sehari. Para pakar meyakini bahwa kopi berpengaruh secara berbeda pada performa kerja pria dan wanita, dikarenakan cara kita merespons stres. Berbagai penelitian sebelumnya mengatakan bahwa kopi mungkin juga membantu melindungi kita dari penyakit Alzheimer, diabetes, kerusakan hati, dan encok.

 

kompas female

Februari 8, 2011 Posted by | kesehatan, wanita | Tinggalkan komentar

Dehidrasi Bulu Mata dan Solusinya

Cuaca dingin umumnya membuat orang rentan kurang asupan cairan. Ini tak hanya memicu kulit kering, tapi juga berdampak buruk pada kondisi rambut, termasuk bulu mata. Dalam kondisi ini, bulu mata bisa mengalami dehidrasi.

Juru bicara American Academy of Dermatology, dr Debra Jaliman, mengatakan, dehidrasi ini ditandai dengan bulu mata yang mudah rontok.

Selain cuaca dingin, dehidrasi bulu mata juga bisa dipicu sentuhan maskara tahan air atau sabun mandi.

Jika mengalaminya, tak perlu khawatir. Bulu mata dapat tumbuh kembali dalam waktu empat sampai delapan minggu. Bahkan, sedikit trik bisa mempercepat pertumbuhannya, seperti rekomendasi Jaliman yang dilansir dari laman Galtime.

1. Gunakan baby oil atau petroleum jelly pada bulu mata sebelum pergi ke luar rumah.

2. Lakukan lubrikasi menggunakan kondisioner krim khusus untuk bulu mata. Anda bisa mendapatkannya di toko-toko kecantikan.

3. Untuk area mata, selalu gunakan produk khusus yang diformulasikan untuk membersihkan riasan mata. Itu karena formulasinya berbeda dengan pembersih biasa.

4. Jika bulu mata tetap rontok, Anda bisa menggunakan produk khusus perawatan bulu mata. Untuk mengetahui produk yang aman dan tepat, ada baiknya berkonsultasi dengan dermatologis, terutama bagi Anda yang kulitnya cenderung sensitif.

 

source :  VivaNews

Februari 1, 2011 Posted by | kesehatan, make up, wanita | Tinggalkan komentar

5 barang yang mengancam kesehatan

Bahaya yang mengancam kesehatan ternyata ada di dalam rumah Anda sendiri. Apa saja?

Siapa sangka, barang-barang di rumah kita bisa menjadi sumber penyakit yang berbahaya bagi kesehatan. Berikut daftar barang-barang tersebut, seperti yang dikutip dari Genius Beauty.

1. Talenan kayu. Hingga kini, benda ini masih menjadi barang yang selalu ada di dapur. Fungsinya sebagai tatakan saat memotong bahan-bahan mentah untuk di masak. Menurut John Oxford, peneliti dari Universitas London, sebuah talenan kayu dapat menyimpan ribuan bakteri penyebab penyakit. Sisa potongan makanan yang mengendap dapat membuat koloni bakteri baru dan mengendap di kayu. Bakteri tersebut akan menempel di setiap bahan makanan yang kita potong.

2. Talenan plastik. Seringkali digunakan untuk mengganti talenan kayu yang lebih tradisional. Tak semua talenan terbuat dari plastik yang aman. Bahan plastik bisa berbahaya jika tidak sengaja terkonsumsi. Pilihlah produk talenan plastik yang menjamin keamanan plastiknya. Jika Anda tak yakin, saat talenan sudah tergores, lebih baik ganti dengan yang baru.

3. Sikat gigi. Peneliti dari Universitas Manchester mengungkap bahwa sebanyak 10 juta bakteri bisa berkumpul di sikat gigi. Tak hanya itu, virus penyakit dan jamur bisa berkembang biak di sana. Para peneliti menyarankan Anda untuk mengganti sikat gigi 2-3 bulan sekali.

4. Handuk. Kondisinya kurang lebih sama dengan sikat gigi. Dan untuk menghilangkan bakteri yang berkumpul di dalamnya, perlu pemanasan hingga 90 derajat celcius.

5. Bantal. Bakteri yang berkumpul pada bantal bisa menyebabkan gangguan pernapasan, gatal-gatal dan demam. Professor Jean Amberline, dari British Society for Allergy menyarankan untuk mengganti sarung bantal secara teratur, serta mengganti bantal setiap 2 tahun sekali.

 

source : http://id.news.yahoo.com/yn/20110201/tls-lima-barang-pengancam-kesehatan-692ef6f.html

Februari 1, 2011 Posted by | kesehatan, umum | Tinggalkan komentar

Gemar Berbohong Bikin Darah Tinggi

Apakah bedanya berbohong dan tidak memberitahukan? Berbohong, mungkin, artinya Anda mengatakan sesuatu yang tidak seperti kenyataannya. Tidak memberitahukan, artinya Anda menyimpan sendiri informasi yang mungkin menyangkut sesuatu yang buruk mengenai orang lain.

Apapun bedanya, kedua hal ini memberikan pengaruh yang sama pada orang yang menerima informasi. Dari sisi orang yang berbohong, ia mungkin akan merasa bersalah, karena tidak memberitahukan seorang teman bahwa suaminya berselingkuh, misalnya. Untuk orang yang tidak bersedia berbohong, rasa tidak nyaman itu mungkin lebih besar daripada perasaan diduakan pasangan.

Tak salah jika Anda merasakan hal ini. Bagi seorang pemula, berbohong akan melepaskan hormon stres. “Peningkatan hormon stres ini bisa menyebabkan detak jantung dan pernafasan meningkat, pencernaan melambat, otot dan serat-serat saraf menjadi hipersensitif,” ungkap Saundra Dalton-Smith, MD, penulis Set Free to Live Free: Breaking Through the 7 Lies Women Tell Themselves.

Gejala fisik ini mungkin tidak separah yang dibayangkan, namun bila terus terjadi, hal ini bisa menimbulkan kondisi seperti penyakit arteri koroner, stroke, dan gagal jantung kongestif. Sebab, pada saat berbohong tekanan darah naik ke jantung, dan bisa mengancam hidup Anda dalam jangka panjang. Itu pula sebabnya lie detector sangat akurat untuk uji kebohongan, karena alat ini mengukur lompatan dalam tekanan darah.

Masih diragukan sebenarnya, bahwa satu contoh kebohongan bisa menyebabkan Anda stroke. Namun ada bukti-bukti bahwa semakin sering Anda berbohong, semakin mudah Anda berbohong dalam kesempatan lain. Hal ini sesuai dengan artikel yang diterbitkan di jurnal Consciousness and Cognition edisi November 2010 oleh fakultas psikologi Ghent University di Belgia, “Sering menyampaikan kebenaran membuat berbohong makin sulit, dan sering berbohong membuat berbohong makin mudah.”

Mereka yang sehari-hari suka berbohong, atau menyimpan rahasia besar selama bertahun-tahun, mungkin merasa mudah melakukannya dari waktu ke waktu. Namun mereka juga lebih berisiko mengalami kondisi kesehatan yang buruk daripada yang lain. Pembohong yang kronis akan meningkatkan komplikasi dari tekanan darah tinggi, dan penyakit lain yang dikaitkan dengan stres yang kronis, seperti kanker, diabetes, dan penyakit jantung.

Mungkin Anda menyembunyikan sesuatu dari keluarga atau teman Anda karena tak ingin mereka terluka. Namun Anda bisa menyakiti hati orang tersebut bila rahasia itu terungkap dan ia tak mampu menerimanya. Jangan lupa, seperti yang sering dikatakan orang, kita cenderung akan berbohong untuk menutupi kebohongan yang lain. Sudah berdosa, penyakit pun menumpuk di tubuh kita. Maka, bersikap jujur adalah hal terbaik yang bisa Anda lakukan untuk kesehatan badan dan pikiran Anda sendiri.

Sumber: Betty Confidential

Januari 27, 2011 Posted by | kesehatan, Psikologi, umum | Tinggalkan komentar

Begini Alur Stres Membuat Kita Gemuk

Kebanyakan kita akan hidup dalam tekanan dan stres. Sayangnya, bagaimana cara kita menghadapi stres itu sendiri bisa menimbulkan lemak-lemak yang tak diinginkan pada tubuh. Meski Anda sudah makan dengan sehat dan berolahraga, stres kronis bisa membuat tubuh Anda menimbun lemak.

Tubuh kita merespons pada segala bentuk stres, baik fisik maupun psikologis dengan cara yang sama. Jadi, setiap kali Anda mengalami stres, otak kita akan bertindak seakan ada bahaya fisik dan menginstruksikan pelepasan hormon yang kuat. Anda akan merasakan aliran adrenalin yang menyerap energi yang tersimpan hingga Anda bisa berkelahi atau lari kencang dari masalah. Di saat bersamaan, Anda akan mendapat aliran kortisol, yang mengatakan pada tubuh bahwa Anda butuh penggantian energi meski Anda sebenarnya tidak membakar banyak kalori saat sedang stres tadi. Ini bisa membuat Anda merasa sangat lapar. Tubuh akan terus memompa kortisol selama stres masih berlangsung.

“Kita cenderung akan ingin makan yang manis-manis, asin, dan tinggi lemak, karena hal-hal ini menstimulasi otak untuk mengeluarkan zat kimia yang meredakan tekanan,” jelas Elissa Epel, PhD, periset dari University of California. Efek menenangkan ini sifatnya adiktif. Jadi, tiap kali Anda merasa khawatir, Anda akan ingin meraih makanan berlemak.

Saat kelenjar adrenal memompa kortisol, produksi hormon pembentuk otot, testosteron akan berkurang. Seiring waktu, pengurangan ini akan mengakibatkan penurunan massa otot, hingga Anda jadi sulit membakar kalori. Hal ini juga akan berlaku alami saat tubuh mulai menua, tetapi level kortisol yang tinggi mempercepat prosesnya. Kortisol juga membuat tubuh makin menyimpan lemak, khususnya lemak viseral, yang sangat berbahaya, karena akan mengelilingi organ-organ vital, serta melepaskan asam lemak ke dalam darah, meningkatkan kolesterol, serta meningkatkan level insulin yang mengukuhkan tubuh berisiko terkena penyakit jantung dan diabetes. Kendalikan stres Anda agar level kortisol Anda tetap terjaga demi kesehatan Anda.
Sumber: Prevention

Januari 20, 2011 Posted by | kesehatan, Psikologi | Tinggalkan komentar

Supaya Terlihat Segar Meski Kurang Tidur

Dalam waktu dekat Anda harus mengantar presentasi penting. Karena hal itu, Anda jadi kurang tidur. Dampaknya amat terlihat di bagian bawah mata. Bagaimana menutupinya? Coba tips berikut ini:

Pelembab

Setiap ahli kecantikan akan selalu memberi masukan agar tidak melupakan pelembab wajah setiap hari, khususnya usai membersihkan wajah. Saat Anda merasa wajah kurang segar, aplikasikan pelembab di pagi hari dengan gaya sirkular ke arah atas wajah. Hal ini akan membantu meningkatkan aliran darah dan menambahkan sedikit rona berseri pada kulit yang kusam dan lelah. Pastikan Anda memilih pelembab yang tepat dengan jenis kulit wajah Anda.

Mempercantik mata Anda
Gunakan warna eyeshadow yang cerah pada mata, dan bisa pula berinvestasi pada eyeliner berwarna putih. Keduanya dengan instan akan membuat mata terlihat lebih besar dengan menarik warna dan terang pencahayaan. Sementara eyeliner hitam akan membuat mata terlihat lebih kecil dari aslinya. Ciptakan mata lebih segar dengan memberi garis pada bagian kelopak atas dan bawah. Hal ini akan membuat Anda berpenampilan lebih cerah dan jelas.

Tutupi lingkar mata
Jika Anda memiliki lingkar mata kebiruan, gunakan concealer berwarna kekuningan untuk menutupinya. Jika warna lingkar hitamnya cenderung kecokelatan, cari concealer yang berwarna dasar mauve atau beige.

Vitamin
Kulit butuh nutrisi vitamin C dan E, serta zat besi. Zat besi membantu menyembuhkan kulit yang rusak dan memperbaiki lapisan teratas kulit, sementara vitamin C dan E melawan tanda-tanda penuaan. Cari vitamin yang menyediakan ketiga hal ini, tanyakan pada dokter Anda mengenai hal ini.

Warna pada bibir
Gunakan pewarna lipstik yang berwarna muda dan segar untuk menarik perhatian ke arah bibir dan menjauhi “pemandangan” mata yang lelah.

Krim mata
Kulit di sekitar mata adalah bagian kulit yang paling tipis, jadi penting untuk memberinya hidrasi dan melembabkan daerah tersebut. Cari krim mata khusus daerah tersebut.
Sumber: ninemsn

Supaya Terlihat Segar Meski Kurang Tidur

 

Januari 20, 2011 Posted by | kesehatan, Psikologi, wanita | Tinggalkan komentar

Pekerjaan stress, wanita rentan serangan jantung

Bagaimana jenis pekerjaan Anda? Apakah pekerjaan Anda sangat membuat stres? Berhati-hatilah, karena perempuan yang memiliki pekerjaan yang sangat menuntut perhatian cenderung akan mengalami serangan jantung dua kali lebih banyak (88 persen) daripada mereka yang pekerjaannya lebih santai. Pekerjaan yang penuh stres juga meningkatkan risiko stroke, tekanan darah tinggi, dan jantung yang berhenti berdetak.

Menurut para peneliti dari Harvard Medical School di Boston, perempuan yang pekerjaannya mengharuskan mereka untuk bekerja sangat keras tanpa peluang menggunakan kemampuan kreatifnya cenderung akan mengembangkan penyakit jantung hingga 40 persen, dan membutuhkan pembedahan.

Selama ini, dokter berkeyakinan bahwa pria yang bekerja di bawah tekanan jauh lebih cenderung menjadi korban penyakit jantung. Namun dalam penelitian dari Harvard ini terlihat, perempuan pun sama rentannya terhadap penyakit jantung. Apalagi bila perempuan ini masih harus berjuang menyeimbangkan perannya mengasuh anak.

Bila mengalami masalah jantung, perempuan juga cenderung harus menghadapi operasi jantung. Prosedur yang dilakukan antara lain operasi bypass, dimana darah dialihkan dari pembuluh darah yang tersumbat menggunakan pembuluh darah yang diambil dari bagian tubuh yang lain.

Kesimpulan ini didapatkan setelah peneliti memelajari catatan medis lebih dari 17.400 perempuan usia 50-60 tahunan yang semuanya memberikan keterangan mengenai ketegangan di tempat kerja, dan rasa tidak aman dalam mempertahankan pekerjannya. Perempuan yang takut kehilangan pekerjaan juga cenderung menjadi overweight, memiliki tekanan darah tinggi, dan meningkatkan kadar kolesterol.

Apakah dengan fakta ini perempuan harus berjuang menyingkirkan stres?
“Kita tidak akan pernah bisa menyingkirkan stres, karena beberapa jenis stres itu justru positif,” kata Dr Michelle Albert, ahli kardiologi di Brigham and Women’s Hospital, Boston, yang memimpin studi ini. “Aspek-aspek negatif dari streslah yang harus dipelajari bagaimana mengelolanya.”

Untuk mengurangi risiko berbagai problem kesehatan ini, peneliti menyarankan agar para perempuan mulai berolahraga secara teratur, tidak membawa pekerjaan ke rumah, dan membangun kedekatan dengan teman-teman dan keluarga.

Sumber: The Daily Mail

Januari 16, 2011 Posted by | kesehatan, Psikologi, wanita | Tinggalkan komentar

Tiga Teknik Pilates untuk Hilangkan Lemak Perut

Pilates kini menjadi pilihan olahraga yang banyak digemari. Fokus utama latihan pilates adalah daerah perut, terutama otot perut atas dan bawah. Meski begitu, teknik pilates tak hanya menyasar bagian perut, tetapi juga seluruh bagian tubuh. Bagi pemula, coba ikuti beberapa teknik berikut, yang memang dirancang untuk fokus pada perut. Anda bisa menghilangkan lemak perut jika memperagakannya dengan benar dan teratur.

The Hundred
Mulai teknik ini dengan berbaring, punggung menempel di lantai atau matras. Posisi kaki dan tangan diluruskan. Angkat kedua kaki bersamaan dan lengan Anda bersamaan sejauh 6 inci. Posisi dagu dan kepala menghadap atas dan tulang belikat tetap menempel pada lantai. Lalu, lakukan gerakan naik-turun pada lengan dengan irama cepat selama lima hitungan sambil membuang napas. Kembali ke posisi semula sambil mengambil napas. Ulangi gerakan kombinasi sambil menarik dan membuang napas ini 10 kali hitungan, lakukan 100 kali. Inilah sebabnya latihan pilates ini disebut teknik seratus.

The Teaser
Berbaringlah dengan punggung menempel di lantai atau matras. Posisi kaki diluruskan dan tangan di samping tubuh Anda. Pindahkan tangan ke atas kepala sambil mengangkat kaki lurus ke atas. Tarik napas dan cobalah untuk mengangkat badan hingga posisi duduk tegak, posisi kaki tetap terangkat. Buang napas, lalu turun ke posisi semula secara perlahan. Ulangi gerakan ini 3-5 kali.

Crisscrossers
Berbaring dengan punggung menempel di lantai atau matras. Angkat kepala sambil menarik lutut mendekati dada. Letakkan tangan di belakang kepala. Tarik napas dan putar tubuh perlahan ke kiri hingga siku kanan menyentuh lutut kiri sambil meluruskan kaki kanan. Tahan pose ini selama lima hitungan sambil membuang napas. Tarik napas saat kembali ke posisi awal. Ulangi gerakan ini bergantian pada kedua sisi dan lakukan lima set.

Disarankan melakukan tiga latihan pilates ini 2-3 kali seminggu jika Anda ingin menghilangkan lemak perut. Pastikan Anda melakukan gerakan dengan benar, menyasar otot perut.

Sumber: LiveStrong

Januari 13, 2011 Posted by | kesehatan, wanita | Tinggalkan komentar